Jika anda terbiasa mengkonsumsi obat-obatan herbal, tentunya anda sudah akrab dengan istilah habatussauda. Habatussauda atau jinten hitam ini dikemas dalam kapsul dalam bentuk biji maupun ekstraknya yang berupa minyak. Jinten hitam sudah banyak dimanfaatkan oleh masyarakat Indonesia karena dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit. Hal ini tidak terlepas dari kandungan kompleks yang terdapat di dalamnya yang meliputi omega 9, omega 6, omega 3, minyak esensial, fistosterol, alkaloid, timoquin, asam amino, kalsium, zinc, zat besi, fosfor, protein, dan masih banyak lagi. Selain menyembuhkan berbagai penyakit, tanaman bernama latin Nigella sativa ini ternyata dapat meningkatkan kesuburan wanita. Lebih jelasnya mari kita simak uraian tentang manfaat jinten hitam untuk kesuburan wanita seperti di bawah ini, yakni:
1.Menghasilkan Ovum yang Berkualitas – Salah satu parameter wanita yang subur adalah kualitas ovum atau sel telur yang dimilikinya. Salah satu cara untuk mendapatkan ovum yang berkualitas adalah mengkonsumsi jinten hitam secara teratur. Jinten hitam mengandung omega yang merupakan asam lemak tak jenuh dan sangat berperan dalam menghasilkan sel telur dengan kualitas yang baik. (Baca juga: Manfaat KB)
2.Menjaga Keseimbangan Proses Ovulasi – Ovulasi merupakan proses keluarnya sel telur atau ovum dari ovarium atau indung telur yang kita kenal dengan menstruasi. Periode ovulasi setiap wanita berbeda-beda baik yang terjadi secara teratur setiap bulannya maupun tidak. Ketidakseimbangan proses ovulasi pada wanita dapat mempengaruhi tingkat kesuburannya. Asupan zat besi yang cukup dapat mengatasi permasalahan ovulasi seperti ini yang mana zat tersebut dapat kita temukan juga di dalam jinten hitam. (Baca juga: Manfaat Kiranti)
3.Menjaga Fungsi Organ Seksual – Kandungan penting jinten hitam lainnya yang bermanfaat untuk meningkatkan kesuburan wanita adalah zinc. Keberadaan zinc di dalam jinten hitam ini menjadikannya obat herbal yang memiliki kemampuan dalam menjaga fungsi organ seksual. Seperti yang kita ketahui, organ seksual yang sehat baik dari segi fungsi maupun organnya mengindikasikan bahwa orang tersebut juga subur.
4.Membantu Dalam Proses Fertilisasi – Fertilisasi atau pembuahan merupakan suatu proses dimana terjadinya pertemuan antara sel telur dan sel sperma. Kandungan kalsiuam di dalam jinten hitam dipercaya dapat membantu dalam proses fertilisasi ini. Kalsium berperan membantu memberikan energi kepada sel sperma untuk bergerak mendekati sel terus. Selain itu, kalsium juga memberikan efek getaran pada sel telur sehingga merangsangnya untuk dibuahi.
5.Mendukung Kinerja Hormon Reproduksi – Fungsi-fungsi tertentu yang berjalan dalam tubuh manusia tidak terlepas dari kinerja hormon khusus termasuk hormon reproduksi. Jika kinerja hormon reproduksi memburuk maka turut menurunkan tingkat kesuburan seseorang. Beberapa zat di dalam jinten hitam sangat mendukung kinerja hormon reproduksi.
6.Mengobati Keputihan – Salah satu penyebab seorang wanita tidak segera hamil adalah keluarnya cairan kental dari vagina yang tidak lain adalah keputihan. Keberadaan cairan kental ini sebenarnya mengindikasikan adanya jamur yang bersarang di dalam vagina wanita, ada yang berbahaya ada juga yang tidak. Salah satu alternatif obat herbal yang dapat mengatasi keputihan ini adalah jinten hitam. Dengan kata lain, secara tidak langsung jinten hitam juga bermanfaat meningkatkan kesuburan wanita. (Baca juga: Manfaat Yakult untuk Keputihan Paling Ampuh)
7.Membuang Racun di Dalam Tubuh – Banyak sekali penyebab infertil atau ketidaksuburan seseorang salah satunya adalan tumpukan racun di dalam tubuhnya. Racun yang tertimbun ini dapat mempengaruhi kesehatan manusia yang pada akhirnya mempengaruhi juga tingkat kesuburannya. Antioksidan pada jinten hitam membantu membuang racun dari dalam tubuh sehingga secara tidak langsung juga membantu meningkatkan kesuburan. (Baca juga: Mengeluarkan Racun dalam Tubuh)
8.Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh – Agar program hamil berjalan lancar maka tubuh harus siap menerima sperma atau dengan kata lain dalam keadaan sehat. Salah satu ciri tubuh yang sehat adalah kebal terhadap serangan bakteri dan virus. Kandungan antioksidan yang tinggi di dalam jinten hitam membuat obat herbal satu ini memiliki kemampuan untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jika sistem kekebalan tubuh meningkat maka tingkat kesuburan pun juga meningkat.
9.Mengatasi Stress – Stress dapat memicu munculnya berbagai penyakit termasuk ketidaksuburan pada wanita, bahkan ada pendapat bahwa faktor utama penyebab munculnya penyakit adalah pikiran kita sendiri. Jika pikiran kita senantiasa senang dan damai maka penyakit akan menjauhi kita, sebaliknya jika pikiran stress maka kita akan dicintai oleh penyakit. Jinten hitam dapat mengatasi stress, sehingga jinten hitam juga berperan meningkatkan kesuburan wanita. (Baca juga: Manfaat Traveling)
10.Mencegah Diabetes – Ketika kadar gula di dalam darah meningkat maka meningkat juga kadar hormon insulin di dalam darahnya. Keberadaan insulin dalam jumlah yang besar di dalam darah ternyata dapat mengganggu kinerja hormon reproduksi. Dengan demikian, seseorang yang sedang melaksanakan program hamil sangat penting dalam menjaga asupan makanannya yang mengandung gula. Jinten hitam yang dipercaya dapat mencegah diabetes memiliki peran penting untuk mengatasi ketidaksuburan wanita karena tingginya kadar gula dalam darah. (Baca juga: Manfaat Diabetasol)
11.Anti Tumor dan Kanker – Selain keputihan, penyebab lain seorang wanita tidak subur adalah tumbuhnya kanker atau tumor pada organ reproduksinya. Beberapa kandungan jinten hitam memiliki sifat antioksidan yang telah terbukti dapat menyembuhkan tumor dan kanker. Jika organ reproduksi wanita sembuh atau bebas dari kanker dan tumor maka meningkat pula tingkat kesuburan wanita tersebut. (Baca juga: Manfaat Jengkol Untuk Kanker)
12.Memperlambat Proses Menopouse – Seorang wanita nantinya pasti mengalami menopuse yang mana ditandainya adanya penurunan fungsi organ-organ reproduksi dan turunnya kinerja hormon reproduksi sehingga menyebabkannya tidak mengalami menstruasi lagi. Hal ini membawa perubahan besar baik psikis maupun fisik wanita yang akan sangat berpengaruh bagi kesuburannya. Jinten hitam yang diperkaya antioksidan mampu memperlambat proses menopouse ini sehingga dapat mempertahankan kesuburan wanita lebih lama. (Baca juga: Manfaat Olahraga bagi Wanita)
Pembahasan di atas telah menjelaskan manfaat jinten hitam untuk kesuburan wanita. Selain meningkatkan kesuburan wanita, ternyata tanaman jinten hitam ini juga mampu meningkatkan kesuburan pria. Agar program hamil anda lancar maka sebaiknya pasangan suami istri mengkonsumsi jinten hitam ini secara rutin. Jika program hamil sudah sukses, alangkah baiknya bagi ibu hamil mulai mengurangi konsumsi jinten hitam karena justru dapat mengakibatkan keguguran. Adapun nantinya ketika sudah melahirkan perlu di tambah lagi konsumsi jinten hitamnya untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi bayi melalui ASI yang lancar dan berkualitas. Semoga ulasan di atas bermanfaat bagi anda sekalian.
No comments:
Post a Comment